Tawaran Beasiswa S2&S3 Dari Australian Awards Disambut Oleh Rektor

SINAR- Kedatangan dua orang perwakilan dari Australian Awards In Indonesia di ruang Rektor IAIN Surakarta, Rabu (20/12) disambut bahagia oleh Rektor beserta Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga, Dr. H. Abdul Matin Bin Salman, Lc., M.Ag., dan Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan, Dr. H. Muhammad Munadi, M.Pd. Nampak pula Hery Setiyatna, M.Pd (Pembimbing Komunitas Mahasiswa Difabel IAIN Surakarta).

Rektor IAIN Surakarta, Dr. H. Mudofir, M.Pd., pun dengan cepat merespon penawaran beasiswa tersebut. Tawaran ini memang diprioritaskan untuk mahasiswa difabel yang ada di IAIN Surakarta. Namun tak juga menutup kemungkinan untuk mahasiswa lainnya karena semua akan menjalani tiap tahap seleksi.

D. Anindyaatta dan Tutiek Rahaju juga mengungkapkan beasiswa yang ditawarkan bukan hanya untuk mahasiswa IAIN Surakarta namun juga untuk seluruh Perguruan Tinggi yang ada di Indonesia, jadi kesempatan terbuka untuk siapa saja yang berminat dan bisa lolos seleksi nantinya.

Kesempatan ini tak disia-siakan oleh Dr. Mudofir yang akan segera menindaklanjuti penawaran beasiswa ini dengan mendorong para alumni dan para dosen untuk melanjutkan studinya agar pencapaian entitas manusia terus berkembang, dalam hal ini tentang pencapaian pendidikan dan olah pikirnya. Informasi beasiswa juga dapat diakses di http://australiaawards.gov.au/Pages/default.aspx (Gie/humas dan Publikasi) #BanggaIAINSurakarta

Foto: Nugroho