Dua Pejabat Purna Tugas Tahun Ini, IAIN Surakarta adakan Pra-Asesmen untuk Jaring Pejabat Baru

SINAR-  Tahun ini IAIN Surakarta kehilangan dua pejabat yang telah memasuki masa purna tugas mereka. Adalah Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Ushuluddin Dan Dakwah Gunawan Bakdiyono, S.E. yang telah purna pada awal April 2018 dan Kepala Bagian Organisasi, Kepegawaian, dan Hukum Drs. Madjiduddin yang akan purna pada awal Juli nanti.

Dengan kondisi tersebut Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perncanaan dan Keuangan Dr. H. Muhammad Munadi, S.Pd., M.Pd. menyampaikan pentingnya pra-asesmen untuk menjaring calon-calon pejabat baru yang memenuhi kualifikasi yang nantinya dapat mengisi jabatan yang baru. Hal ini dimaksudkan untuk menilai kompetensi pegawai, mengukur integritas, mengukur komitmen, dll, ujar beliau saat memberikan kata sambutan pada kegiatan pra-asesmen kompetensi PNS IAIN Surakarta Kamis, (12/4) di Ruang Sidang Utama Gedung Rektorat.

Mengundang langsung Kepala Bagian Asesmen dan Bina Pegawai Kementerian Agama Iwan Kurniawan, S.Pd, M.Si didampingi Kepala Subbagian Asesmen Pegawai Syahrudin, S,Ip., M.M. dan salah seorang asesor asesmen dari UNS Solo dalam kegiatan pra-asesmen tersebut juga dirumuskan instrumen-instrumen baru yang dapat diterapkan di IAIN Surakarta sehingga memang benar-benar dapat menjaring calon pejabat dengan baik dan sesuai kebutuhan di lingkungan IAIN Surakarta.

Dengan adanya pra-asessmen ini, nantinya para pegawai di lingkungan IAIN Surakarta tidak lagi ditempatkan berdasarkan asas suka atau tidak suka, mau atau tidak mau. Tapi memang sesuai dengan kompetensi atau kemampuan yang dimiliki oleh pegawai bersangkutan. Sehingga para pegawai dalam menjalankan tugas berdasarkan pada profesionalisme dan kualifikasi bidang ilmu yang dimilikinya. (Zat/Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta