Bravo KOPMA, UKK KOPMA IAIN Surakarta Sukses Meraih Runner Up dalam JAMKOPNAS

SINAR- Unit Kegiatan Khusus (UKK) Koperasi Mahasiswa (KOPMA) IAIN Surakarta mendelegasikan tiga orang anggota terpilih dalam gelaran Jambore Koperasi Nasional (JAMKOPNAS) pada tanggal 11-15 September 2018. Tahun ini merupakan jambore koperasi nasional yang ke-7, dan kampus yang mendapat kehormatan untuk menjadi tuan rumah dalam gelaran acara kali ini adalah Universitas Siliwangi (UNSIL) Tasikmalaya Jawa Barat. Sebagai tuan rumah atas seluruh rangkaian acara akbar, Universitas Siliwangi mengangkat tema “Kolaborasi Menghadapi Revolusi 4.0 Melalui Koperasi Yang Bersinergi”.

Dalam Jamkopnas kali ini diikuti oleh 208 peserta yang terbagi dalam 59 tim dari 55 Universitas di seluruh Indonesia. Mereka bersaing dalam beberapa kompetisi yang dilombakan seperti: Debat koperasi, lomba cerdas cermat, Socio entrepreneur, hasta karya, dan Putra-putri koperasi.
Dari beberapa perlombaan tersebut keluar nama Fajar Iswahyudi salah satu perwakilan jamkopnas delegasi KOPMA IAIN Surakarta berhasil membawa pulang gelar runner up atas penilaian positif dari para juri.
Atas prestasi yang telah diraihnya, Fajar menyampaikan jambore ini bisa menyemangati para pemuda indonesia untuk suka dan terjun langsung dalam kegiatan koperasi, melalui KOPMA salah satunya, ucapnya. Ini merupakan prestasi awal KOPMA IAIN Surakarta dari sekian gelaran jambore yang pernah diikuti, dengan pencapaian ini semoga dapat memotivasi kader-kader KOPMA yang lain sehingga semakin banyak prestasi yang dapat dibawa pulang ke kampus tercinta IAIN Surakarta, sambungnya. (Zat/ Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta #SuksesAPT-A

Sumber: Idris Purnomo