PSGA IAIN Surakarta adakan Konferensi Ilmiah Internasional

SINAR- Selasa (25/9) Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) IAIN Surakarta mengadakan acara Internasional. Acara yang bertajuk In International Conference on Gender-Responsive ini diadakan di Hotel Galuh Prambanan. Dalam acara ini menghadirkan beberapa pembicara yaitu Prof. Irwan Abdullah dan Ratna Noviani dari UGM, Asst Prof. Mohd Abbas Abdul Razak dari Singapura, Asst Prof. Hikmatullah Babu Sahib dari Malaysia.

Dalam sambutannya, Rektor IAIN Surakarta, Dr. H. Mudhofir. MPd., mengatakan bahwa pusat studi gender ini merupakan lembaga yang sangat perlu dan baik. Menurut rektor selama ini perempuan seperti dinomor duakan. Padahal kalau dilihat untuk konteks Solo saja, perempuan justru banyak bekerja yang lebih laki-laki. “Studi gender saat ini mendapatkan respon yang baik juga dari pemerintah. Kalau dilihat dari penelitian, jurnal dan publikasi anggaran dari tema ini cukup besar,” tuturnya.

Acara ini diikuti oleh 62 peserta dari berbagai kampus di Indonesia. Laxmi Jafar salah satu peserta dari Universitas Halu Oleo Kendari mengatakan, bahwa acara ini selain menarik juga sebagi ajang untuk bertukar pikiran terkait dengan persoalan gender dan anak di berbagai daerah yang memiliki budaya berbeda. Dosen dan Peneliti di PSG Universitas Haluoleo ini berharap kedepan acara ini juga bisa dijadikan tukar info terkait masalah gender dan anak. Demikian juga dengan Lintang Ronggowulan dari IAIN Ponorogo sangat tertarik dengan acara ini, karena selain mengapresiasi teori gender juga melihat isu gender yang sedang berkembang dewasa ini. (JnR/Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta #SuksesAPT-A

 Sumber: PGSA IAIN Surakarta (Latif)