Lagi, Tim Pencak Silat IAIN Surakarta Menangkan Medali Emas

SINAR- Gor Trisanja Tegal menjadi saksi perebutan jawara silat nasional dalam event Pandu Cup Championship 1. Baru pertama kali event digelar, ribuan peserta dari berbagai daerah di Indonesia turut hadir meramaikan kejuaraan ini. Selama dua hari, Sabtu-Ahad (3-4/11) para pendekar silat IAIN Surakarta berhasil membawa pulang dua emas, empat perak dan satu perunggu.

Kali ini ditangan dingin pelatih Shoffi Syaifuddin, Tim pencak silat IAIN Surakarta berhasil pulang dengan membawa kemenangan. Diantara para pendekar pencak silat IAIN Surakarta yang berhasil adalah sebagai berikut:

Bachtiar Danindrya (Prodi MD) – Emas
Erika hasanah (Prodi IAT) – Emas
Muhammad Abdul Suwardi (Prodi PAI) – Perak
Tri Yulianingsih (Prodi PBI) – Perak
Oktivia Alamanda Istiqomah (Prodi HKI) – Perak
Desty Murzaqoil Nalar Saputri (Prodi AFI)- Perak
Indah Wijiningsih (Prodi HES)- Perunggu

Dihubungi melalui aplikasi whatsapp, Dr. H. Syamsul Bakri, M.Ag selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama merasa bangga atas prestasi yang diperoleh tim pencak silat IAIN Surakarta. “Beberapa kali menang di berbagai kejuaraan dan membuat bangga institusi kita”, ucapnya. Dr. Syamsul Bakri juga mengatakan bahwa besarnya anggaran untuk Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) harus berbanding lurus dengan prestasi yang diperoleh. “Dan UKM Beladiri telah membuktikannya dengan terus-menerus menorehkan prestasi skala nasional”, terangnya.

Selain menjabat sebagai Wakil Rektor III, lelaki yang berprofesi sebagai pengasuh Ma’had al Jami’ah IAIN Surakarta dan Master Reiki ini melihat perlunya ada kegiatan-kegiatan sebagai tindak lanjut dari prestasi-prestasi mahasiswa. pada tahun 2019 nanti rencananya IAIN Surakarta akan membuat event memperebutkan Piala Rektor. Event ini direncanakan akan menjadi event tahunan dalam perlombaan bidang olahraga dan seni, termasuk pencak silat didalamnya”, ucap penulis buku Mukjizat Tasawuf Reiki ini. Sudah banyak prestasi mahasiswa diberbagai bidang, IAIN Surakarta perlu mengembangkan potensi-potensi ini”, terangnya. (Gie/ Humas Publikasi) #banggaIAINSurakarta #suksesAPT-A