Ayo Membaca Dengan Nyaring; Memperingati World Read Aloud Day 1 Februari

Triningsih (Pustakawan Muda IAIN Surakarta)

Perayaan World Read Aloud Day tanggal 1 Februari adalah perayaan yang mengingatkan kita akan pentingnya membaca dan menulis. Hal ini digagas oleh organisasi non-profit LitWorld yang punya misi untuk memberantas buta aksara di dunia.

Seringkali anak-anak diminta untuk membaca buku oleh gurunya didepan kelas dengan suara nyaring. Atau sebagai orang tua terkadang meminta anak untuk membaca di rumah ketika menemani buah hati belajar dengan suara yang nyaring pula.

Membaca Nyaring

Ternyata hal tersebut mempunyai dampak yang positif.  Membaca nyaring dapat membuat otak menjadi lebih mudah untuk menghapal apa yang telah dibaca. Membaca nyaring juga bisa membuat pendengar mengetahui jika cara baca tersebut sudah benar atau belum. Membaca nyaring itu menyehatkan karena melibatkan bagian otak tertentu untuk bergerak, jika dibandingkan dengan membaca secara diam.

Membaca nyaring adalah aktivitas yang menyenangkan, karena antara pembaca dan pendengar bersama-sama menangkap dan memahami informasi yang sedang dibaca. Membaca nyaring dapat juga dikatakan dengan membaca bersuara yang difokuskan pada tekanan kata, lagu kalimat atau intonasi, jeda, serta menguasai tanda baca.

Membaca nyaring yaitu melafalkan suara dengan keras. Hal itu senada dengan Dalman (2010:48) yang mengatakan bahwa membaca nyaring adalah kegiatan membaca dengan mengeluarkan suara atau kegiatan melafalkan lambang-lambang bunyi bahasa dengan suara yang cukup keras.

Hasil penelitian yang dilakukan oleh Rothlein dan Meinbach (1993) dalam Supardi (2010) menunjukkan bahwa membaca nyaring dapat meningkatkan keterampilan berbahasa lainnya, membantu perkembangan anak mencintai buku, dan membaca ceritera sepanjang hidupnya. Anak-anak cenderung meniru dan mengikuti jejak orang dewasa.

Pendapat yang mirip disampaikan oleh Cox (1999), membaca nyaring untuk anak-anak yang dilakukan setiap hari merupakan sesuatu yang penting untuk mengajar mereka menyimak, berbicara, atau menulis. Pembacaan cerita yang dilakukan oleh orang tua akan membawa anak dalam perkembangan bahasa yang baik, melalui perkembangan kosa kata, semangat membaca, dan sukses dalam belajar membaca permulaan.

Terlebih lagi, membaca dengan suara nyaring dapat mempengaruhi area produktivitas yang berbicara di dalam otak. Pastinya ini akan dapat membuat otak menjadi lebih aktif dan tentu saja menyehatkan. Sungguh hebat bukan?

Membaca nyaring atau keras, ternyata sesuai dengan ajaran Rosulullah Muhammad SAW dalam hadis yang diriwayatkan oleh Tirmidzi, Abu Dawud, dan Hakim. Membaca dengan nyaring/ keras seperti bersedekah. Anjuran tersebut juga berlaku ketika membaca kitab suci Alquran.

“Orang yang membaca Alquran dengan suara keras adalah seperti orang yang bersedekah terang-terangan, dan orang yang membaca Alquran dengan suara perlahan adalah seperti orang yang bersedekah dengan sembunyi-sembunyi.” (HR. Tirmidzi, Abu Dawud, dan Hakim).

Kembali kepada niat dalam hati seseorang tersebut. Jika niatnya ingin bersedekah secara terang-terangan agar dapat menggugah orang lain untuk ikut membaca dan berbagi pengetahuan, maka hal tersebut diperbolehkan. Sama dengan buku yang dibaca nyaring, jika hal tersebut ingin berbagi informasi dan pengetahuan, maka dibolehkan membaca nyaring. Mengingat betapa positifnya membaca nyaring, marilah kita isi fikiran dengan ilmu pengetahun serta berbagi informasi disekitar kita dengan membaca nyaring. Bisa dimulai dari diri sendiri kepada keluarga terdekat (anak, suami/ istri), maupun teman terdekat. Selamat Membaca Nyaring. Semoga bermanfaat.