IMAKE IAIN Surakarta Ikut Serta dalam Kegiatan Expo Kampus di Kabupaten Kebumen

SINAR- Ikatan Mahasiswa Kebumen (IMAKE) adalah salah satu organisasi kedaerahan yang bertujuan untuk menaungi mahasiswa dari suatu daerah. Imake sendiri bertujuan untuk memperat seduluran mahasiswa IAIN Surakarta yang berasal dari Kabupaten Kebumen. Daerah yang cukup terkenal dengan bahasa ngapak nya. Selain beberapa tujuan tersebut, kali ini imake juga ikut sumbangsih dalam membumikan atau memperkenalkan kampus IAIN Surakarta kepada siswa siswi kelas 12 di beberapa SMA yang ada di Kabupaten Kebumen.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dari tanggal 18-19 Januari 2020. Adapun sekolah yang dikunjungi adalah MAN 1 Kebumen, MAN 2 Kebumen, SMA 1 Klirong, SMA Prembun. Dari 4 sekolah tersebut antusias mereka atas keikutsertaan Imake dalam acara expo kampus sangatlah tinggi. Hal ini dibuktikan dengan brosur yang kami bawa habis diminta oleh para siswa. Selain meminta brosur mereka juga berdialog dengan teman-teman imake untuk sharing dan bertanya lebih jauh tentang kampus IAIN Surakarta.

Selama acara berlangsung kami juga selalu mendampingi dan menerima konsultasi dari siswa yang notabenya belum menentukan pilihan kemana akan melanjutkan kuliah. Dengan pendekatan interpersonal dan sosial kami ingin mencoba mengulas keuntungan dan kelebihan berkuliah di IAIN Surakarta. Kami mulai memperkenalkan letak geografis kampus IAIN Surakarta yang berada di Solo, dan sampai kepada keunggulan kampus IAIN Surakarta. Tidak hanya itu, rencana alih fungsi IAIN menjadi UIN yang sebentar akan terealisasikan menjadi nilai tambah dan petimbangan mereka untuk bergabung menjadi bagian dari keluarga besar IAIN Surakarta. (Gus/Humas Publikasi)

Sumber: Farkhan Fuady (Mahasiswa Aqidah dan Filsafat Islam)