Mahasiswa PPL IAIN Surakarta Meriahkan Karnaval HUT RI ke 70

SINAR – Keluarga besar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Boyolali dan Mahasiswa PPL Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta telah sukses melaksanakan serangkaian agenda karnaval yang diselenggarakan oleh Kecamatan Simo, Kamis (20/8). Karnaval yang diikuti oleh ribuan peserta yang terdiri dari para pelajar dari puluhan sekolah tingkat SD, SLTP, dan SLTA dan perwakilan masyarakat se-Kecamatan Simo telah menyedot perhatian ribuan warga Simo. Warga penuh sesak memadati sepanjang jalan yang dilewati rute karnaval.

Tujuan dari karnaval untuk memperingati dan memeriahkan HUT RI 70 sebagai salah satu puncak dari peringatan hari kemerdekaan. Selain itu untuk menumbuhkan rasa patriotisme pada siswa, meningkatkan persatuan dan kesatuan.

Start karnaval diambil di lapangan Titang, dengan diawali pembukaan dan pemberangkatan oleh Camat Simo, Nugroho Wahyoe Soebroto, S.Sos. Antusiasme para peserta terlihat dari berbagai konsep dan tema yang diusung masing-masing kelompok peserta karnaval, seperti kesenian tradisional, kostum baju adat, baju profesi, bahkan ada yang mengusung tema yang sedang hangat yaitu batu akik. Pernak-pernik, warna–warni, unik, dan lucu juga ditampilkan untuk memeriahkan karnaval.

MAN 2 Simo, menampilkan sekitar 600-an peserta yang terdiri dari siswa kelas X, XI dan XI dengan formasi barisan pertama yaitu drum band, diikuti pasukan paskibra, pasukan pakaian adat, pakaian profesi, bidang olahraga, replika Ka’bah, dan pasukan pejuang dengan dikomando kapten yang mengendarai replika tank dan di penghujung barisan adalah rombongan mahasiswa PPL dan guru MAN 2 Simo Boyolali. Rombongan PPL dari IAIN Surakarta mendapatkan sambutan yang baik dari Nugroho, “Semoga dengan adanya mahasiswa PPL di Simo, pendidikan di Simo dapat lebih baik dan lebih maju” ucapnya.

“Karnaval merupakan agenda rutin kami. Namun tahun ini pelaksanaannya lebih meriah. Semua ini tidak terlepas dari partisipasi mahasiswa PPL IAIN Surakarta,” tutur Rasio, selaku Waka Kesiswaan MAN 2 Boyolali. (Ikhsan)