Menyambut Perkuliahan, LDK IAIN Surakarta Adakan Seminar Akademik

SINAR – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta adakan seminar akademik bertema “Jurus Jitu menjadi Mahasiswa Aktif, Kreatif, dan Berprestasi” di Auditorium IAIN Surakarta, Kamis (22/9). Acara ini dimeriahkan oleh 900 mahasiswa yang mayoritas merupakan mahasiswa baru di kampus IAIN Surakarta.

Menurut Pembina LDK, Syakirin Al Ghazali, Pd.D, dalam sambutannya menyatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memotivasi mahasiswa baru sebelum memasuki dunia perkuliahan. Selain itu, beliau juga menekankan pentingnya memilih organisasi yang baik untuk mengembangkan minat dan bakat para mahasiswa baru.

Rudi Puji Hartono, Kepala Bidang Akademik yang mewakili Wakil Rektor III berpesan agar mahasiswa baru jangan hanya menjadi mahasiswa yang aktif, kreatif, dan berprestasi, tetapi juga berakhlak mulia.

Berkesempatan menjadi narasumber pertama, Rianna Wati, S.S., M.A., beliau adalah dosen Sastra Indonesia UNS serta penulis berbagai buku. Menurutnya, seorang mahasiswa haruslah menjadi aktivis serta berprestasi, karena mahasiswa seharusnya  menjadi teladan bagi orang di sekitarnya walaupun dimulai dari hal-hal sederhana.

Pembicara kedua adalah Zaky Ahmad Rifai, S.H.I., pemain film Tausiyah Cinta dan penulis buku. Beliau mengatakan bahwa kuliah yang sebenarnya bukan di bangku perkuliahan tetapi di kehidupan, serta pentingnya membangun jaringan bagi seorang mahasiswa dengan teman maupun dosen.

Muhammad Syukri Kurnia Rahman, S.Ked., ketua Forum Silaturahmi Lembaga Dakwah Kampus Nasional (FSLDKN) menjadi pembicara terakhir. Dalam materinya, beliau menyampaikan bahwa sebagai seorang mahasiswa Islam, haruslah gemar membaca buku dan Al-Qur’an, selain itu juga harus dekat dengan Allah serta memiliki kebanggan terhadap identitas sebagai seorang muslim.

Nita Indri, mahasiswa Pendidikan Agama Islam (PAI) salah satu peserta “Acara seminar ini super keren, pembicaranya menarik dan materi yang disampaikan begitu menginspirasi.” ujarnya.

“Harapannya dengan diselenggarakan acara ini, mahasiswa lebih mengenal tentang dunia kampus, memiliki semangat tinggi, aktif sebagai mahasiswa, serta menjadi mahasiswa yang unggul dalam akademis dan juga organisatoris. Karena, keahlian tidak hanya diperoleh dari ruang perkuliahan saja, melainkan dapat diperoleh melalui jaringan organisasi dan lingkungan sosial. Kontribusi mahasiswa sudah dinanti-nanti dalam dunia masyarakat. Oleh karena itu, teruslah mengali dan mengembangkan potensi yang ada dalam diri kita,” terang Tan Muhammad selaku ketua panitia.

Kelancaran kegiatan ini tidak terlepas dari kerja keras dan semangat seluruh panitia yang mengoptimalkan penyelenggaraan acara tersebut. Harapannya kegiatan seminar akademik ditahun selanjutnya dapat lebih maksimal dengan dukungan seluruh keluarga besar kampus IAIN Surakarta. (Yin/ Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta

Sumber: Farisdan Rani/ LDK IAIN Surakarta