Tindaklanjut MoU Dengan Balitbang dan Diklat, Prof. H. Abdurrahman Mas’ud, Ph.D Bertandang ke IAIN Surakarta

SINAR- Menindaklanjuti nota kesepahaman (MoU) yang telah ditandatangani oleh Rektor IAIN Surakarta, Dr. H. Mudofir, S.Ag., M.Pd, dengan Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama RI yang diwakili oleh Prof. H. Abdurrahman Mas’ud. Ph.D pada tanggal 20 Januari 2017 lalu maka hari ini, Kamis (30/3) Prof. H. Abdurrahman Mas’ud, Ph.D bertandang ke IAIN Surakarta.

Disambut oleh Rektor IAIN Surakarta, Dr. Mudofir, M.Pd bersama jajarannya, Prof. Abdurrahman Mas’ud, Ph.D ingin menegaskan kembali mengenai MoU tersebut. Agar tidak menjadi pepesan kosong maka  MoU tersebut harus ada realisasi dengan kegiatan nyata”, ungkapnya.

Dr. Mudofir menyanggupi dengan bahagia atas beberapa hal telah dibicarakan. Beberapa bidang kegiatan akan segera disusun dengan segera sebagai langkah nyata dari MoU itu.

Mou yang ini berkenaan dengan : (1) Pemberdayaan Laboratorium Studi, (2) Penelitian dan Diseminasi Hasil Penelitian, dan (3) Program Pengalaman Lapangan (PPL) dan Kuliah Kerja Lapangan )KKL) Mahasiswa IAIN Surakarta.

Rektor memang tengah konsen terhadap tiga hal tersebut sebagai bagian dari pengembangan kurikulum untuk Melahirkan lulusan yang unggul, berakhlak karimah, memiliki kemandirian dan daya saing tinggi. (Gie/Humas dan Publikasi) #BanggaIAINSurakarta