IAIN Surakarta Targetkan Raih Lima Medali Emas di PIONIR VIII Aceh

SINAR- Menjelang diberangkatkannya kontingen IAIN Surakarta ke medan laga, Kamis (20/4) IAIN Surakarta kembali mengadakan evaluasi trainning center dan pembekalan untuk seluruh kontingen.

Dalam evaluasi tersebut Progres luar biasa dan siap tanding nampak dari seluruh kontingen IAIN Surakarta yang akan bertanding dalam Pekan Ilmiah, Olah raga, Seni, dan Riset (PIONIR) ke-VIII di UIN Ar- Raniry Banda Aceh pada 26 April – 1 Mei 2017. IAIN Surakarta sendiri akan mengirimkan 34 peserta yang akan mengikuti 19 cabang perlombaan.

Melihat semangat seluruh kontingen tersebut, IAIN Surakarta menargetkan dapat membawa pulang minimal lima medali emas dari ajang PIONIR VIII tersebut. Terget tersebut tidak berlebihan mengingat persiapan yang telah dilakukan IAIN Surakarta sejauh ini sudah sangat maksimal.

Sebagai wujud penghargaan dan apresiasi IAIN Surakarta akan memberikian beasiswa prestasi kepada para peraih medali dalam ajang PIONIR tersebut, ungkap Dr. Syamsul Bakri selaku Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama.

Kita tunggu aksi nyata seluruh kontingen dan berikan yang terbaik untuk almamater, tegasnya. (Gus/ Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta