382 Kursi Diperebutkan 1.109 Peserta Ujian Mandiri IAIN Surakarta Tahun 2017

SINAR – Sebanyak 1.109 calon mahasiswa baru, Selasa (11/6), mengikuti Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) dari Jalur Mandiri Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta.

Panitia SPMB menyediakan 45 ruang ujian yang tersebar di dua gedung fakultas, gedung Laboratorium, untuk menunjang pelaksanaan ujian, terang Pudji Rahardjo Rudi Hartono, AKS selaku Koordinator Seksi Kesekretariatan.

Dia menambahkan, adapun materi yang diujikan meliputi Tes Potensi Akademik (TPA), Tes Bidang Studi IPS, serta KeIslaman. Sedangkan hasil seleksi akan dipublikasikan tanggal 18 Juli 2017

Sementara itu, Dr. Mudhofir, M.Pd., selaku Penanggungjawab kegiatan menuturkan bahwa IAIN Surakarta pada tahun ini membuka kuota sebanyak382 kursi dari SPMB jalur mandiri. Hal ini ada kenaikan signifikan dari tahun sebelumnya mengingat animo dan kepercayaan masyarakat terhadap IAIN Surakarta semakin meningkat.” Artinya tiap 1 kursi diperebutkan oleh 3 orang peserta”, ucapnya. Ini membuktikan bahwa IAIN Surakarta semakin diminati dan menjadi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) yang mampu bersaing.

Menjadi sebuah kehormatan bagi IAIN Surakarta yang telah diberi amanah sebagai pencetak generasi bangsa yang unggul, berdaya saing tinggi, serta berakhlakul karimah semakin melecutkan semangat IAIN Surakarta untuk terus berkembang dan menjadi yang terbaik dalam segala hal”, pungkasnya. (Gie/Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta