Kursus Pembina Pramuka Perguruan Tinggi

SINAR- Berdasarkan Surat Direktur Pendidikan Tinggi Islam Nomor 775.A/Dj.I/Dt.I.IV/PP.00.9/02/2017 perihal Rekomendasi KML Bagi Dosen Pembina Pramuka maka IAIN Surakarta mengutus salah seorang pembina pandega Racana Raden Mas Said-Nyi Ageng Serang IAIN Surakarta, Hj. Hafidah, M.Ag untuk mengikuti kegiatan tersebut di Pusdiklat Kwarda Lampung dan Samar Scout Camp Bandar Lampung, Senin (7/8).

Tujuan  ini adalah memberikan bekal kemahiran (pengetahuan dan keterampilan) dan pengalaman praktis membina pramuka di satuan pandega. Sehingga akan tertanam tekad untuk membina satuan pandega yang lebih baik dan lebih maju. Sasaran KML-D ini adalah : peserta memiliki pengetahuan dan ketrampilan yang meningkat dalam membina satuan pandega, baik di ruang kelas maupun di alam terbuka, mampu mengembangkan wawasan dan materi pembinaan kepramukaan, menerapkan prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan melalui silih asah- silih asuh- silih asih, berkembang kepemimpinan dan keteladannya.

Kegiatan KML ini diikuti oleh Pembina Pramuka Pandega dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia, baik PTKIN maupun PTU swasta/negeri. Peserta berjumlah 25 orang utusan dari 10 provinsi, antara lain dari UIN Ar-Raniry Aceh, UIN Walisongo Semarang, UIN Alauddin Makassar, IAIN Surakarta, IAIN Pekalongan, STAIN Pare-Pare, UGM Yogyakarta, Uninus Bandung, Unila Lampung, UNU Metro, Kwarda Sumsel.

Kegiatan KML ini dilatih dan diajar oleh para pelatih dan fasilitator yang memiliki kualifikasi sebagai Andalan Kwarnas dan Pelatih Nasional, Andalan Kwarda Lampung dan Pelatih Pusdiklatda Lampung. Adapun kegiatan  KML tersebut dikemas dalam bentuk pendidikan dan latihan yang terdiri dari materi-materi teori dan praktik. Pendidikan dan latihan dilakukan di dalam kelas dan di bumi perkemahan. (Gie/Humas dan Publikasi) #banggaIAINSurakarta